Untuk beberapa yang (pernah) sekedar bertanya (atau malah meminta) saya buatkan itinerary, ini beberapa itinerary yang mau saya bagi. Gratis untuk kalian. 🙂Â
Bilang apa hayoooo? :p
————————————————————————————————————
Itinerary Kuala Lumpur 3H2m
Hari 1:
Sampai di Kuala Lumpur, taruh barang bawaan di penginapan, menyegarkan diri sebentar lalu menuju Menara Kembar Petronas (monorel turun di Stesen Bukit Nanas disambung jalan kaki ATAU LRT langsung sampai Stesen KLCC). Di KLCC/Menara Kembar Petronas, bisa jalan-jalan, makan, foto-foto di dalam mallnya. 😀 Malam hari lanjut ke KL Tower, bisa jalan kaki dari KLCC/Menara Kembar Petronas, tapi kalau sudah capek, naik taksi saja karena jalannya lumayan agak menanjak. Hihihi. Kalau sudah sampai Kantor Keamanan di mana kalian bisa beli tiket, tunggu saja shuttle van yang akan membawa kalian ke kaki KL Tower, kecuali kalau mau olahraga, silakan, itu nanjaknya hayuk banget! :))) Selesai dari KL Tower, naik monorel dan turun di Medan Tuanku, di persimpangan samping kiri Tune Hotel (kelihatan jelas kok gedungnya yang merah putih), ada tempat makan di area terbuka gitu. Kebanyakan yang jualan orang Indonesia. Saya rekomendasiin banget Char Kuey Teownya. Penang style dan sampai sekarang, menurut saya, masih yang terenak di KL. Hehehe. 😛 Selesai makan, kembali ke penginapan dan istirahat.
Menara Kembar Petronas |
Kuala Lumpur dilihat dari KL Tower |
Hari 2:
Ayo ke Batu Caves (LRT turun di Stesen Sentul), jangan minum apapun yang berpotensi memabukan di pagi hari karena kita akan menaiki sekitar 272 anak tangga – kalau nggak percaya, kalian mungkin akan mengalami apa yang saya alami di sini. Coba juga makanan vegetarian yang ada di kios-kios di depan gua. Kalau kepanasan, segarkan diri dengan kelapa muda yang juga ada di depan gua. Setelah dari Batu Caves, perjalanan bisa dilanjutkan ke Bukit Bintang atau Central Market. Dua-duanya tempat belanja. Saya pribadi lebih suka ke Bukit Bintang. Central Market lebih kayak ITC dan kualitas barang-barangnya lebih kurang, tapi untuk yang mau beli grosiran, cocok banget ke Central Market ini. Makan malam di Jalan Alor, Bukit Bintang, recommended banget! Bukit Bintang bisa dicapai dengan Monorel, turun di Bukit Bintang. Central Market bisa dicapai dengan LRT, turun di Pasar Seni.
Pelataran Batu Cave |
Batu Cave |
Hari 3:
Hari ketiga ini santai-santai saja sambil menunggu pesawat balik. Kalau masih ada setengah hari, datang lebih cepat saja ke Bandara klia2. Selain lebih nyaman karena sudah mengatasi lalu lintas kota, juga karena di dalam bandara ini ada shopping mall besar! Jadi bisa jalan-jalan dulu dan beli oleh-oleh jika ingin. Hehehe. 🙂
Sekian itinerary gratisannya. Ya kalau ada yang kurang maaf ya; kalau ada yang salah, beritahu saya. Kalau kurang pas, silakan diubah susunannya sesuai rute jalan-jalan yang diinginkan. 🙂 Hihihi.
Terima kasih.. 🙂
Senyum dulu ah.. 🙂
Kak~ itinerary makan – makannya mana? :p pengen ke malaysia lagi, tapi spesial buat hunting makanan xixixi
Hahaha.. Makanan ya.. Hmmm..
Boleh juga nih.. 😀
Kakak bulan di marih kuyuuuuuuuuuus… #salahfokus #dilemparsendal
DIAM KAMU SYAHRINA!!